Cara Memberi Efek Light Leak di Adobe Premiere
  • 5 tahun yang lalu
Hai Tribunners! Kali ini ada video tutorial cara menambahkan efek Light Leak di Adobe Premiere Pro.

Untuk video Light Leak sendiri bisa kalian download di Youtube sudah ada banyak sekali.

Jika sudah kalian download, buka Adobe Premiere, kemudian buat project dan save di folder yang kalian tentukan.

Buat sequence sesuai dengan video yang akan kalian edit.

Jika sudah, masukan video Light Leak di atas video yang akan kalian edit, jangan lupa klik kanan pada video Light Leak kemudian pilih Unlink, jika sudah hapus suara pada video Light Leak (jika tidak diperlukan).

Klik video light Leak, kemudian ke effect control, opacity, blend mode pilih screen.

Maka hitam pada video Light Leak akan hilang.

Jika sudah, kalian bisa review hasil editan kalian. bagian Light Leak juga bsia kalian pilih dengan cara crop video Light Leak, sesuaikan dengan yang kalian inginkan.

(Tribun-video.com, Muhammad Eka Putra)
Dianjurkan