Liputan On The Spot Tumurun Private Museum

  • 5 tahun yang lalu
TRIBUN-VIDEO.COM - Tumurun Private Museum merupakan museum seni milik anak dari pendiri PT Sri Rejeki Tekstil (Sritex), Iwan Lukminto.

Dibuka pada 24 Maret 2018 lalu, Tumurun Private Museum berlokasi di Jl. Kebangkitan Nasional No. 2, Sriwedari, Laweyan, Kota Surakarta.

Iwan Lukminto mendirikan museum ini sebagai bentuk penghormatan kepada sang ayah, HM Lukminto.

HM Lukminto memiliki hobi mengoleksi dan mengapresiasi karya seni.

Nama Tumurun sendiri berasal dari kata Turun Temurun yang berarti diwariskan dari satu generasi ke generasi lain.

Karya-karya seni di Tumurun Private Museum memang merupakan koleksi pribadi milik keluarga besar Lukminto.

Iwan Lukminto mendirikan Tumurun Private Museum dengan tujuan untuk mengedukasi khalayak umum tentang seni.

Pengunjung tidak dipungut biaya apapun untuk masuk ek dalam Tumurun Private Museum.

Awalnya Tumurun Private Museum tidak diperuntuk untuk umum, museum hanya dapat dikunjungi oleh tamu-tamu khusus pemilik museum saja.

Tumurun Private Museum mengadakan Open House pertama kali pada 14 April 2018.

Dibuka selama satu hari penuh, kuota pengunjung yang dibatasi 300 orang pun membludak menjadi 400-an orang.

Dianjurkan