Mi Ayam - Pernah Makan Mi Ayam, Ini Loh Asal Usulnya

  • 5 tahun yang lalu
TRIBUN-VIDEO.COM - Mi Ayam merupakan makanan yang digemari masyarakat di Indonesia.

Mi ayam terdiri atas semangkuk mie, potongan ayam, rebusan sawi, taburan daun bawang dan baso serta pangsit.


Asal Usul

Mi Ayam merupakan makanan khas China, di China makanan ini disebut bakmi.

Bakmi di China terbuat dari tepung terigu, ditambah poyongan daging, dan sayuran.

Namun di Indonesia, makanan ini ditambah baso, pangsit rebus atau goreng, dan ceker.

Saat makanan ini masuk pertama kali di Indonesia, daging babi diganti daging ayam.

Pada saat itu, mayoritas kerajaan nusantara yakni kerajaan islam.

Di negeri China, bakmie disajikan dengan terpisah, namun di Indonesia antara kuah dan mi dicampur menjadi satu mangkuk.

Walaupun berasal dari negeri China, namun Mi Ayam terkenal oleh masyarakat dengan sebutan Mi Ayam Wonogiri.

Mi Ayam Wonogiri terdiri atas semangkuk mi, sawi rebus, potongan ayam semur, bakso dan pangsit.

Dianjurkan