RSUP Kariadi Buka Suara Soal Antrean Panjang & Masuk RS Susah

  • kemarin
SEMARANG, KOMPAS.TV - Ditemui pada acara forum konsultasi publik peninjauan dan penyusunan standar pelayanan Rumah Sakit Dr. Kariadi, Direktur RSUP Dr. Kariadi menegaskan agar penerapan pelayanan maksimal di rumah sakit, perlu adanya penerapan pendistribusi pasien yang merata, yang sekarang disebut sebagai bagian dari stratifikasi pelayanan.

Diketahui bahwa RSUP Dr. Kariadi merupakan rumah sakit rujukan nasional. Namun karena terbatasnya tempat tidur pasien, masih terlihat antrean. Meski demikian, sejauh ini RSUP Dokter Kariadi tidak pernah menolak pasien, dan semua dilayani dengan baik.

Pemerataan pendistribusian atau stratifikasi pelayanan perlu diterapkan agar tidak semua pasien masuk ke RSUP Dr. Kariadi, namun bisa ditangani rumah sakit lain di bawahnya yang disesuaikan kondisi pasien.

Saat ini RSUP Dr. Kariadi mempunyai 1.172 tempat tidur pasien, dan 3.500 sumber daya manusia (SDM) yang siap memberikan pelayanan masyarakat dimana 10 persennya dokter.

"Harapan kami, tidak semua permasalahan dikirim ke RSUP Dr. Kariadi, jadi ada pendistribusian yang cukup merata, yang sekarang disebut sebagai bagian dari stratifikasi pelayanan. Karena kami memang RS rujukan nasional, yang dirujuk adalah pasien-pasien level tinggi. Yang masih bisa dilakukan di RS level rendah, sebaiknya cukup dilakukan di RS dengan elevl yang sesuai," ujar Farichah Hanum, Direktur Utama RSUP Dr. Kariadi.

Farichah Hanum menambahkan sebagai rumah sakit rujukan nasional secara otomatis yang dirujuk adalah pasien-pasien yang memiliki level tinggi. Lebih lanjut menurut Farichah Hanum, untuk pasien yang masih bisa ditangani di rumah sakit di level rendah di bawah RSUP Dokter Kariadi bisa dilayani oleh rumah sakit lain.

#rsupdrkariadi #rumahsakit #pasien

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/509391/rsup-kariadi-buka-suara-soal-antrean-panjang-masuk-rs-susah

Dianjurkan