Pameran Bonsai Ajang Penyaluran Hobi Dan Kreativitas Seni
  • 2 tahun yang lalu
JEMBER, KOMPAS.TV - Komunitas pecinta tanaman bonsai di Jember, Jawa Timur, gelar pameran tanaman indah berukuran kecil, Sabtu (21/05/2022) siang. Kegiatan ini sebagai bentuk penyaluran hobi dan ajang kreativitas bernilai rupiah tinggi.

Ratusan tanaman bonsai dari berbagai jenis tanaman dipamerkan di lapangan Jenggawah, Kecamatan Jenggawah, Jember, Jawa Timur.

Kegiatan ini sebagai bentuk penyaluran hobi sekaligus adu kreativitas seni setelah lama tanpa kegiatan akibat pandemi covid 19.

Beragam tanaman dari sejumlah kota di jawa timur bahkan hingga Pulau Bali, dipamerkan dengan ragam dan karakter tersendiri.

Sebagian besar tanaman bonsai yang dipamerkan diantaranya beringin, sidopuri, serut, lohan sung, pohon asem dan beragam lainnya merupakan tanaman raksasa yang dikreasikan menjadi kerdil.

Saling tukar menukar teknik dan ilmu merangkai seni tanaman bonsai dilakukan para pecinta tanaman kerdil ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi.

Tanaman bonsai yang indah dapat dinilai dari penampilan tanaman, tata letak tanaman dalam pot berikut anatomi pohon dan juga kesehatan pohon.

Kegiatan ini menjadi ajang penampilan karya dan kreatifitas setelah lebih dari dua tahun tidak ada kegiatan penyaluran bakat yang menghasilkan rupiah.

Tingginya antusiasme warga dan pecinta bonsai dengan kegiatan ini menunjukkan bahwa bonsai sudah menjadi kegiatan kreativitas seni yang bernilai ekonomi.

#beritajember

#bonsai

#bonsaicantik

#hobibonsai

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/291796/pameran-bonsai-ajang-penyaluran-hobi-dan-kreativitas-seni
Dianjurkan