AHY Serahkan Sertifikat Senilai 2,9 Triliun ke Pemkot Makassar

  • 10 hari yang lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Menteri ATR/BPN, Agus Harimurti Yudhoyono menyerahkan sertipikat tanah milik Pemerintah Kota Makassar, salah satu aset Pemkot yang bernilai 2,9 Triliun rupiah. Selain itu AHY, juga meluncurkan aplikasi mysertipikat untuk memudahkan warga mengurus sertipikat tanah mereka.

Agus Harimurti Yudhoyono meluncurkan aplikasi mysertipikat di kantor ATR/BPN di Kota Makassar,saat melakukan kunjungan kerja AHY di dampingi kepala ATR/BPN Sulsel dan kepala ATR/BPN Kota Makasssar serta sejumlah kepala daerah di Sulawesi Selatan.

Aplikasi mysertipikat adalah inovasi dari ATR/BPN untuk menjawab kebutuhan masyarakat tentang kemudahan dan keaman pengurusan sertipikat tanah dengan aplikasi ini warga bisa mengajukan pengurusan sertipikat dan memantau langsung progres sertipikatnya, melalui gawai bahkan bisa di lakukan dari rumah. Ini adalah komitmen ATR/BPN memaksimalkan pelayanan bagi masyarakat Kota Makassar.

Dalam kesempatan ini agus harimurti juga menyerahkan sejumlah sertipikat lahan ke Walikota Makassar, di antaranya sertipikat kepemilikan lahan tempat pembuangan sampah antang yang nantinya akan di gunakan mengolah sampah jadi listrik/dan lapangan karebosi makassar yang nilainya mencapai 2,9 triliun.

Baca Juga Dinilai Peran Jokowi Besar Terhadap Golkar, Idrus Marham: Suasana Kebatinan Jokowi Sudah Golkar di https://www.kompas.tv/video/503406/dinilai-peran-jokowi-besar-terhadap-golkar-idrus-marham-suasana-kebatinan-jokowi-sudah-golkar

Video Editor: Agung

#ahy #bpn #menteriatr

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/503412/ahy-serahkan-sertifikat-senilai-2-9-triliun-ke-pemkot-makassar

Dianjurkan