Semarang Mulai Berlakukan Pembelajaran Tatap Muka Secara 100%

  • 2 tahun yang lalu
PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Menurunnya kasus penyebaran virus Covid 19 di Kota Semarang, senin pagi sekolah menengah pertama di Kota Semarang mula menerapkan pembelajaran tatap muka secara seratus persen.



Untuk pembelajaran tatap muka seratus persen yang diterapkan SMP Negeri 31 Semarang, pihak sekolah sudah tidak menerapkan pembatasan maupun sekat di sekolah. Pembelajaran tatap muka seratus persen yang mulai diterapkan ini, membuat siswa merasa nyaman serta bisa berinteraksi langsung dengan teman maupun guru di sekolah.



Wali Kota Semarang mengaku pihaknya sudah melakukan langkah koordinasi dengan Dinas Pendidikan terkait penerapan pembelajaran tatap muka secara seratus persen.



Diharapkan siswa serta guru dapat melaksanakan pembelajaran sesuai dengan instruksi dari pemerintah Kota Semarang. Selain itu, semua sekolah mengikuti aturan penerapan protokol kesehatan agar tidak timbul penyebaran virus Covid 19 di sekolah.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/274998/semarang-mulai-berlakukan-pembelajaran-tatap-muka-secara-100

Dianjurkan