Kasus Covid-19 Melandai, Pembelajaran Tatap Muka Kembali Digelar 100 Persen

  • 2 tahun yang lalu
KEDIRI, KOMPAS.TV - Mulai hari ini seluruh siswa mulai dari TK hingga SMA di kota Kediri bisa kembali bersekolah. Hal itu terjadi kota setelah Dinas Pendidikan Kediri, kembali menggelar pembelajaran tatap muka 100 persen.

Kebijakan pembelajaran tatap muka tersebut diambil setelah grafik kasus covid 19 terus menurun. Sehingga agar para siswa tidak kehilangan gairah belajar, Dinas Pendidikan pun kembali memperolehkan sekolah menggelar PTM 100 persen.

Penerapan protokol kesehatan pun tetap dilakukan secara ketat. Meski di dalam kelas tidak ada pembatasan jarak duduk, namun para siswa tetap diminta menggunakan masker.

Pihak sekolah juga memperbolehkan siswa yang sedang sakit panas atau batuk pilek untuk tidak bersekolah dahulu. Hal itu dilakukan sebagai upaya antisipasi penyebaran virus corona di lingkungan sekolah.

#kediri #covid19 #ptm #sekolah #beritakediri



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/274652/kasus-covid-19-melandai-pembelajaran-tatap-muka-kembali-digelar-100-persen

Dianjurkan