Pegawai Positif Covid-19, Kantor Dinas Kesehatan Ditutup

  • 4 tahun yang lalu
BLITAR, KOMPAS.TV - 1 orang pegawai di kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar, Jawa Timur, terkonfirmasi positif Covid-19. Untuk menghindari penularan, kantor Dinkes akan ditutup sementara waktu.

Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar akan ditutup selama 4 hari kedepan. Penutupan dilakukan setelah seorang pegawai pelayanan di kantor tersebut terkonfirmasi positif Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar, Kuspardani, mengatakan bahwa dari hasil pelacakan, pegawai tersebut tertular virus corona setelah bepergian ke Pasuruan dan Surabaya.

Selain menutup kantor, seluruh pegawai Dinas Kesehatan juga rapid dan swab test. Mereka selanjutnya isolasi mandiri dan kerja dari rumah, sambil menunggu hasil tes swab. Petugas juga akan melakukan penyemprotan disinfektan di kantor Dinkes.

Dinkes Kabupaten Blitar menjadi kantor ke 4 yang ditutup setelah pegawainya positif Covid-19. Selain Dinkes, ada kantor BNN, kantor Pemerintah Kabupaten Blitar dan Kantor Desa.



#DinasKesehatan #Pegawai #PositifCovid19 #Blitar

Dianjurkan