Sudah Ada Sanksi, Pelanggar Masker Tetap Banyak

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Meskipun sanksi bagi warga yang tak menggunakan masker suda diberlakukan, nyatanya masih banyak pelanggaran ditemukan di lapangan.

Dalam razia yang digelar di kawasan Tambora, Jakarta Barat, sebanyak 70 warga terjaring razia karena tidak menggunakan masker dengan benar.

Razia dilakukan tak hanya kepada para pengendara roda dua dan empat, namun juga kepada pengunjung Pasar Pagi, Tambora.

Petugas langsung memberi 2 pilihan sanksi kepada para pelanggar. Yaitu sanksi sosial berupa membersihkan jalan selama 2 jam, atau sanksi administrasi sebesar 250 ribu rupiah.

Seorang pengendara motor yang tidak menggunakan masker nekat kabur hingga nyaris menabrak petugas, yang tengah menggelar razia masker di jalan Mampang, Jakarta Selatan.

Pengendara sepeda motor ini, nyaris menabrak petugas saat terjaring razia masker di Jalan Mampang, Jakarta Selatan, selasa siang.

Dalam razia ini, petugas melakukan razia masker dengan sasaran para pengguna jalan serta pengendara mobil dan motor yang tidak menggunakan masker.

Dari Selasa kemarin saja, ada 25 pengendara yang melanggar protokol kesehatan. 20 pengendara pasrah diberi sanksi sosial.



Dianjurkan