Tebu, Jenis Tanaman Perkebunan yang Tumbuh di Dataran Rendah dan Hanya Dapat Tumbuh di Iklim Tropis
  • 5 tahun yang lalu
TRIBUN-VIDEO.COM – Tebu (Sugar Cane) adalah salah satu jenis tanaman pokok yang berguna dalam pembuatan gula.

Tanaman tebu adalah salah satu jenis tanaman perkebunan yang mudah tumbuh.

Untuk mengatasi rendahnya produksi gula, beberapa negara melakukan penggalakan penanaman tanaman tebu.

Salah satunya adalah negara Indonesia yang pernah melakukan kebijakan penggalakan penanaman tebu untuk mengatasi rendahnya produksi gula.

Asal Usul

Asal usul tanaman tebu diperkirakan berasal dari Papua.

Tanaman tebu sudah mulai dibudidayakan sejak 8000 sebelum masehi.

Seiiring dengan perpindahan manusia, tanaman ini juga turut menyebar dari Papua kemudian ke Kepulauan Solomon, New Hibride, dan Kaledonia Baru.

Klasifikasi Botani

Tanaman tebu mempunyai klasifikasi yang dapat dijelaskan seperti di bawah ini:

Divisi: Spermatophyta

Subdiviso: Angiospermae

Kelas: Monocotyledonae

Ordo: Graminales

Famili: Gramineae

Genus: Saccharum

Spesies: Saccharum Officinarum L.