IHSG Anjlok Hampir 2%, Sell in May and Go Away Dimulai

  • 6 days ago
IHSG ditutup melorot 1,63% ke 7.116,59 di sesi I Kamis (2/5). Sembilan indeks sektoral masuk zona merah dengan sektor keuangan -2,68% terbebani saham BMRI -8,70%, BBNI -6,29% dan BBRI -4,05%. Saham LQ45 MAPI -10,4% dan PTBA -4,62% pasca rilis kinerja. Saham BREN menguat tembus New ATH intraday di Rp. 9.825 meski kinerja melemah dikuartal I 2024, bahkan kapitalisasai BREN kembali salip BBCA.

Dari global, Bursa ekuitas Wall Street berakhir variatif, Rabu, setelah The Fed mempertahankan suku bunga acuan sesuai ekspektasi, dan menegaskan tidak ada kenaikan suku bunga di 2024 dan menunggu lebih banyak data pendukung, sebelum memangkas suku bunga.