Pertemuan Pertama Prabowo-Gibran Usai Pengumuman KPU, Bahas Koalisi?
  • 29 hari yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah bertemu dengan Ketua Umum Nasdem, Presiden Terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka pada Jumat (22/03) petang.

Ini merupakan pertemuan pertama Prabowo-Gibran pasca penetapan hasil pilpres oleh KPU.

Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka akhirnya menemui Prabowo Subianto.

Pertemuan dilakukan di Kertanegara, Jakarta Selatan. Prabowo dan Gibran bertemu sambil berbuka puasa.

Pertemuan ini juga sekaligus dalam rangka merayakan ulang tahun putra dari Prabowo yakni Didit Hediprasetyo.

Dalam akun instagram milik Prabowo Subianto, Prabowo mengunggah foto bersama Gibran Rakabuming Raka.

Prabowo menuliskan, sore hari tadi bersama Mas Gibran menunggu saatnya berbuka puasa.

Wakil Ketua Tkn Prabowo-Gibran Habiburokhman mengaku, pertemuan Prabowo-Gibran ini membahas hal penting dan strategis termasuk soal partai di luar koalisi yang mulai merapat.

Baca Juga TKN Prabowo Gibran Setuju dengan Bawaslu Terkait Dugaan Kecurangan Pemilu di https://www.kompas.tv/video/488082/tkn-prabowo-gibran-setuju-dengan-bawaslu-terkait-dugaan-kecurangan-pemilu

#prabowogibran #prabowogibranketemu #koalisi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/495227/pertemuan-pertama-prabowo-gibran-usai-pengumuman-kpu-bahas-koalisi
Dianjurkan