Rapat Konsolidasi Pemenangan Prabowo Gibran

  • 5 bulan yang lalu
PALU, KOMPAS.TV - Rapat konsolidasi tim pemenangan pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 2 Prabowo Gibran. Yang dilangsungkan di gedung Sriti Convention Hall, menargetkan 60 % suara untuk wilayah Sulawesi Tengah.

Rapat konsolidasi ini dihadiri langsung oleh ketua tim kemenangan daerah Prabowo Gibran, Muhidin Said, serta ketua partai politik pengusung dan kelompok relawan.

Dalam rapat ini, para ketua partai menargetkan 60 % suara untuk wilayah Sulawesi Tengah. Bahkan ketua DPD Partai Gerindra, Longki Djanggola, serta ketua DPD Partai Demokrat Sulteng, Anwar Hafid, yakin jika pasangan Prabowo Gibran akan memenangkan Pilpres dalam satu putaran.

Terkait dengan kampanye Pilpres Prabowo Gibran, di Sulawesi Tengah. Tim TKD belum menerima informasi pasti terkait kedatangan Prabowo Gibran di Sulawesi Tengah.

#Pilpres2024 #PrabowoGibran #Pemilu2024

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/469770/rapat-konsolidasi-pemenangan-prabowo-gibran

Dianjurkan