Ratusan Hektare Sawah Terendam Banjir, Padi Terancam Puso!

  • 5 bulan yang lalu
GROBOGAN, KOMPAS.TV - Ratusan hektare sawah milik petani di Kecamatan Godong, Grobogan, Jawa Tengah, terendam banjir.

Akibatnya, tanaman padi petani yang baru 2 minggu terancam rusak.

Hujan deras yang terjadi menyebabkan banjir menggenangi sawah milik warga.

Ketinggian air mulai dari 50 sentimeter hingga 1 meter.

Alhasil, sawah yang berada di 3 desa ikut terdampak; adalah Desa Guyangan, Desa Werdoyo, dan Desa Gundih, Kecamatan Godong.

Sekitar 150 hektare lahan sawah petani kini terendam banjir.

Baca Juga Air Banjir Bercampur Lumpur Masuk Rumah dan Ganggu Aktivitas Warga Kota Batu Jatim! di https://www.kompas.tv/video/467732/air-banjir-bercampur-lumpur-masuk-rumah-dan-ganggu-aktivitas-warga-kota-batu-jatim

#grobogan #banjirsawah #gagalpanen

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/467734/ratusan-hektare-sawah-terendam-banjir-padi-terancam-puso

Dianjurkan