Aksi Massa Minta Tangkap dan Adili Rocky Gerung di Mapolres Metro Bekasi

  • 10 bulan yang lalu
BEKASI, KOMPAS.TV Sejumlah massa yang mengatasnamakan gabungan masyarakat peduli negara menggelar aksi unjuk rasa di depan Mapolres Metro Bekasi, Jawa Barat.

Dalam aksinya, massa mendesak pihak kepolisian agar segera menangkap dan memproses secara hukum Rocky Gerung yang dianggap telah menghina presiden Joko Widodo.

Pada massa aksi membentangkan spanduk bertuliskan tangkap dan adili Rocky Gerung.

Menurut sejumlah massa, Rocky Gerung dianggap telah menghina Presiden Joko Widodo dengan kata kata kasar dalam suatu acara diskusi beberapa waktu lalu.

Aksi yang digelar di depan Mapolres Metro Bekasi berlangsung secara damai. Massa juga membubarkan diri setelah pihak kepolisian menerima aspirasi serta menemui puluhan massa.

Video Editor: Laurensius Galih

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/431658/aksi-massa-minta-tangkap-dan-adili-rocky-gerung-di-mapolres-metro-bekasi

Dianjurkan