Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arab Saudi
  • 9 months ago

Sebanyak 165 jamaah mendarat di Bandara King Abdulaziz, Jeddah, pukul 04.00 Waktu Arab Saudi. Ini adalah kloter 34 embarkasi Batam (BTH 34) yang menjadi penutup rangkaian kedatangan jamaah haji Indonesia ke Tanah Suci.

 

Sejak gelombang pertama sampai gelombang kedua, tercatat ada 209.782 jamaah reguler berasal dari 558 kloter.

 

Tahun ini, Indonesia mendapatkan kuota haji 229 ribu jamaah reguler dan haji khusus. Rinciannya, 221 jamaah kuota normal dan 8.000 kuota tambahan. Dari 229 ribu, 8% di antaranya untuk kuota haji khusus.

 

Reporter: Maruf el Rumi

Produser: Reza Ramadhan
Recommended