Jokowi Putuskan Indonesia Masuk ke Endemi Covid-19

  • 11 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Jokowi menyebut Indonesia dalam beberapa pekan ke depan akan mengumumkan status Covid-19 memasuki fase endemi. Pengumuman resmi bakal disampaikan dalam waktu dekat.

Jokowi mengatakan kasus COVID-19 terbilang landai. Selain itu, vaksinasi di Indonesia sudah cukup tinggi.

"Kita kemarin rapat dan sudah kita putuskan untuk masuk ke endemi tetapi kapan diumumkan baru dimatangkan dalam seminggu-dua minggu," kata Jokowi di Kantor BPKP, Jakarta Timur, Rabu (14/6/2023).

Namun Jokowi tak menjelaskan secara rinci kapan status endemi itu diumumkan. Dia hanya memastikan pengumuman bakal dilakukan secepatnya.

Video editor: Lintang Amiluhur

Baca Juga WHO Cabut Status Darurat Covid-19, Kemenkes RI Siapkan Transisi Pandemi ke Endemi di https://www.kompas.tv/nasional/404112/who-cabut-status-darurat-covid-19-kemenkes-ri-siapkan-transisi-pandemi-ke-endemi



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/416255/jokowi-putuskan-indonesia-masuk-ke-endemi-covid-19

Dianjurkan