2 Orang Tewas, Kecelakaan Maut di Cibeber Sukabumi

  • tahun lalu
Kecelakaan maut terjadi di jalan nasional jalur Sukabumi-Bogor tepatnya di Kampung Cibeber Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Senin, 13 Maret 2023, sekitar pukul 23.00 WIB. Dalam peristiwa ini 2 orang yang merupakan pengemudi dan penumpang motor tewas.

Kecelakaan ini melibatkan 3 kendaraan yaitu truk Mitsubishi Fuso B 9482 UIU, kemudian truk Hino pengangkut air dalam kemasan bernopol B 9319 M Y U dan sepeda motor yamaha Mio GT dengan nomor polisi F 4273 MA.

Saat itu ketiga kendaraan ini melaju iring-iringan dari arah Sukabumi menuju Bogor. Posisinya truk Hino pengangkut Air minum dalam kemasan atau AMDK paling depan, kemudian motor dan terakhir truk Mitsubishi Fuso.

Tiba-tiba truk Hino berhenti mendadak. Lalu sopir truk Fuso berupaya menghindari kendaraan didepannya itu dengan banting kemudi ke arah kanan.

Tapi truk Fuso ini tetap menabrak buntut truk Hino kemudian menabrak motor. Motor itu terseret oleh Fuso dan berhenti setelah menabrak dinding rumah warga.

"Mobil di depan saya rem mendadak. Sehingga saya menabrak buntut kanan truk itu. Kemudian saya banting kanan, tapi mobil malah gak bisa ngerem sehingga motor terlindas dan terseret," ujar sopir truk Fuso Hari Sumardi (38 tahun)

Hari menyatakan berangkat dari Bekasi dengan tujuan menuju daerah Jampang untuk mengirim ban.

Sementara itu, sopir truk Hino, Dodi Lesmana (35 tahun) menyatakan ngerem mendadak karena ada kendaraan dari arah berlawanan yang masuk ke jalurnya.

"Saya kaget ada mobil lawan arah, jadi saya rem, tiba-tiba mobil saya ditabrak dari belakang," kata Dodi.

Kasus kecelakaan ini dalam penanganan pihak kepolisian, adapun identitas pengendara dan penumpang motor belum diketahui.

Jenazah korban kecelakaan ini dibawa ke RSUD Sekarwangi Cibadak.

Reporter: Ibnu Sanubari
Redaktur: Andri Somantri
Video Editor: Ahong

Dianjurkan