KLB Pemilihan Ketua PSSI, Iwan Bule: Maafkan Saya Banyak Kekurangan
  • tahun lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Kongres Luar Biasa PSSI digelar hari ini (16/02/23) untuk memilih komite eksekutif termasuk Ketua PSSI.

Ketua Umum PSSI 2019-2023 Mochamad Iriawan atau Iwan Bule meminta maaf pada anggota jika selama ia bekerja banyak kekurangan.

Baca Juga Shin Tae-yong Komentari Pemilihan Ketum PSSI: Misal Pak Erick Menang Saya Akan Langsung Minta Rapat di https://www.kompas.tv/article/379094/shin-tae-yong-komentari-pemilihan-ketum-pssi-misal-pak-erick-menang-saya-akan-langsung-minta-rapat

"Sebagai manusia biasa tentu saja saya tak luput dari kesalahan yang sengaja maupun tidak disengaja. Maafkan saya, jika selama saya melayani anggota, saya sangat banyak kekurangan. Saya tidak sempurna." Ujar Iwan saat memberikan kata sambutan acara KLB, Jakarta.

Ada empat calon Ketua Umum PSSI yang akan bertarung yakni La Nyalla Mattalitti, Erick Thohir, Doni Setiabudi, Arif Putra Wicaksono.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/379118/klb-pemilihan-ketua-pssi-iwan-bule-maafkan-saya-banyak-kekurangan
Dianjurkan