Daratan Misterius Muncul di Laut Kepulauan Tanimbar Usai Gempa Maluku
  • tahun lalu
SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah daratan menyerupai pulau muncul di permukaan air di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku. Fenomena yang mengegerkan itu terjadi setelah gempa maluku mengguncang pada Selasa 10 Januari 2023 dini hari.

"Temuan di Desa Teinaman Kecamatan Tanimbar Utara, gempa berkekuatan magnitudo lebih dari 7 mengakibatkan munculnya tumpukan material sehingga membentuk pulau," kata Kepala Desa Teinaman Kecamatan Tanimbar Utara, Bony Kelmaskossu seperti dikutup dari Suara.com yang melansir Antara, Selasa (10/1/2023).

Ia mengatakan fenomena tersebut mengakibatkan seluruh masyarakat Desa Teinaman panik dan takut sehingga untuk sementara waktu mengungsi.

"Kebijakan yang ditempuh, kami arahkan masyarakat untuk mengungsi sementara waktu," kata Bony Kelmaskossu.

Ia berharap pemerintah dan instansi teknis terkait untuk menindaklanjuti fenomena yang terjadi di desa itu.

Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono menyatakan, daratan misterius seperti pulau yang muncul usai gempa disebut mud volcano.

"Sebenarnya peristiwa alam semacam ini merupakan fenomena alam biasa yang dikenal dengan istilah kemunculan gunung lumpur yang populer disebut sebagai mud volcano. Gunung lumpur ini terkadang muncul di permukaan beberapa saat pasca terjadinya gempa kuat," ujar Daryono.

Lebih lanjut, Daryono menyatakan secara fisis, tekanan di dalam lapisan kulit bumi terakumulasi ketika cairan dan gas bawah tanah tidak dapat keluar akibat terjebak dalam lapisan sedimen.

Gempa memberi tekanan pada lebih lapisan plastis di bawahnya; saat tekanan di lapisan yang lebih dalam mengendur, tekanan menyebar ke luar. Gunung lumpur 'Pulau baru' akhirnya terbentuk ketika cairan dan gas dalam Bumi menemukan jalan keluar ke permukaan melalui rekahan batuan yang terbentuk akibat guncangan gempa kuat.

Gempa bumi tektonik bermagnitudo lebih dari 7 terjadi pada Selasa dini hari. Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 7,37° LS ; 130,23° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 136 Km arah Barat Laut Maluku Tenggara Barat, Maluku pada kedalaman 130 km.

Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa Maluku yang terjadi merupakan jenis menengah akibat adanya aktivitas subduksi Laut Banda.

Redaktur: Andri Somantri
Video Editor: Ahong
Narator: Nida

#sukabumiupdate #news #berita #update #viral #sukabumi #kotasukabumi #kabupatensukabumi #trendingtopic #beritaterkini #terbaru #daratan #pulaubaru #mudvolcano #maluku #gempamaluku #fenomenaalam #misterius #tekanan #getaran #lumpurgungberapi
Dianjurkan