Selesai Reses, DPR juga Bantu Proses Hukum Ferdy Sambo?

  • 2 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua atau Brigadir J dengan terdakwa Ferdy Sambo, istri, dan anak buahnya menjadi sorotan publik. Masyarakat juga terus mengawasi dan mengawal proses hukum yang tengah berjalan.

Termasuk DPR yang hari ini memanggil Komnas HAM, LPSK, dan Kompolnas.

Lalu sebenarnya apa yang digali oleh Komisi III DPR RI kepada 3 institusi tersebut?

Sejumlah keraguan apa dan bagaimana pengawasanya sepanjang kasus ini bergulir.

Kita bahas dalam dialog dengan sejumlah narasumber melalui daring, di antaranya, Tim Kuasa Hukum Brigadir Yosua, Martin Lukas; Anggota Komisi III DPR RI, Trimedya Panjaitan; dan Ketua Komnas HAM, Ahmad Taufan Damanik.

Baca Juga Rapat Komisi III DPR Soal Kasus Sambo, Arteria Dahlan Sindir Benny Mamoto Bicara Lantang Tapi Salah! di https://www.kompas.tv/article/321252/rapat-komisi-iii-dpr-soal-kasus-sambo-arteria-dahlan-sindir-benny-mamoto-bicara-lantang-tapi-salah



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/321256/selesai-reses-dpr-juga-bantu-proses-hukum-ferdy-sambo

Dianjurkan