Bupati Kediri Serahkan Ratusan SK PPPK Guru

  • 2 tahun yang lalu
KEDIRI, KOMPAS.TV - Penyerahan SK Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja ini, digelar di Convention Hall Simpang Lima Gumul. Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, menyerahkan secara langsung SK tersebut.

Menurut Bupati, 698 guru yang telah menerima SK PPPK itu akan mulai aktif bekerja mulai 28 april. Bupati berharap mereka mampu bekerja dengan hati dalam melayani masyarakat Kabupaten Kediri.

Kabupaten Kediri sendiri mendapatkan alokasi formasi dari Kementerian PAN-RB sebanyak 1.054 jabatan guru yang bersumber dari PPPK. Sejauh ini kuota jalur PPPK tersebut masih terpenuhi 951 orang yang terbagi dalam dua tahap.

Sementara itu peserta yang masuk di tahap ke dua saat ini masih dalam proses pemberkasan di kantor regional 2 Surabaya untuk penetapan nomor induk PPPK.

#kediri #guru #pppk #dhitopramana #beritakediri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/283276/bupati-kediri-serahkan-ratusan-sk-pppk-guru