Direvitalisasi, PT Transjakarta Tutup 11 Halte untuk Sementara
  • 2 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Transjakarta menutup sementara 11 halte Transjakarta, pada Jumat (15/04) pagi.

Penutupan ini jadi bagian dari proses revitalisasi halte yang menurut pengelola sudah waktunya direvitalisasi.

Total ada 46 halte yang akan direvitalisasi, PT Transjakarta menargetkan pengerjaan akan rampung dalam 6 bulan.

Baca Juga Imbas Demo Mahasiswa, Ini Daftar Pengalihan Rute Transjakarta dan Halte yang Tutup di https://www.kompas.tv/article/278947/imbas-demo-mahasiswa-ini-daftar-pengalihan-rute-transjakarta-dan-halte-yang-tutup

Penutupan 11 halte sementara ini meliputi 2 koridor yaitu koridor 1 dengan rute Blok M-Kota dan koridor 2 Rute Harmoni-Pulo Gadung, mulai dari Halte GBK, Dukuh Atas 1, Balaikota, hingga Bundaran HI.

Selama ditutup, PT Transjakarta menyiapkan bus pengumpan untuk mengantarkan penumpang ke halte terdekat.

Penumpang dapat menaiki bus pengumpan ini dari halte sebelah kiri jalan dengan metode pembayaran non tunai dalam bus.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/280271/direvitalisasi-pt-transjakarta-tutup-11-halte-untuk-sementara
Dianjurkan