Tangis Keluarga Iringi Pemakaman Iptu Imam Agus yang Tewas Usai Kawal Demo Mahasiswa 11 April

  • 2 tahun yang lalu
MANDAILING NATAL, KOMPAS.TV - Tangis kesedihan keluarga tak terbendung saat jenazah Iptu Anumerta Imam Agus Husein tiba di rumah duka di Mandailing Natal, Sumatera Utara.

Almarhum Iptu Anumerta Imam Agus Husein meninggal karena kecelakaan setelah mengamankan unjuk rasa mahsiswa yang menolak penundaan pemilu di Kantor DPRD Sulawesi Tenggara, Senin 11 April lalu.

Saat itu, Iptu Anumerta Imam yang mengendarai kendaraan taktis lapis baja, saat hendak membuka mobil taktis, pintu mobil justru membentur truk yang sedang parkir dan menghantam tubuhnya.

Baca Juga Perwira Brimob Meninggal Saat Tugas Amankan Demo Mahasiswa, Ternyata Penyebabnya Gara-Gara Ini di https://www.kompas.tv/article/279015/perwira-brimob-meninggal-saat-tugas-amankan-demo-mahasiswa-ternyata-penyebabnya-gara-gara-ini

Setelah mengeluh sesak dan nyeri di dada, ia langsung dibawa ke rumah sakit.

Namun, Iptu Anumerta Imam mengembuskan nafas terakhir.

Jenazah Iptu Anumerta Imam Agus Husein dimakamkan di pemakaman keluarga secara militer, diiringi tembakan salvo pada Rabu (13/04) siang.

Atas pengabdian selama menjalankan tugas, almarhum dianugrahi kenaikan pangkat luar biasa dari Ipda menjadi Iptu Anumerta Imam Agus Husein.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/279664/tangis-keluarga-iringi-pemakaman-iptu-imam-agus-yang-tewas-usai-kawal-demo-mahasiswa-11-april

Dianjurkan