Kementerian Agama Akan Gelar Sidang Isbat Penentuan 1 Ramadhan 1443 Hijriah

  • 2 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Pemerintah sore hari ini (01/04) menggelar sidang isbat untuk menentukan 1 Ramadhan 1443 Hijriah.

Pada proses awal sidang isbat Kementerian Agama akan memaparkan kondisi hilal di Indonesia.

Baca Juga Simak, Kumpulan Ucapan Minta Maaf sebelum Ramadan 2022, Selamat Sahur dan Berbuka Puasa di https://www.kompas.tv/article/275905/simak-kumpulan-ucapan-minta-maaf-sebelum-ramadan-2022-selamat-sahur-dan-berbuka-puasa

Kementerian Agama saat ini masih memberikan pemaparan kondisi hilal secara umum di Indonesia.

Nantinya dalam sidang isbat Kementerian Agama akan menerima hasil pemantuan seratus lebih titik pantau hilal di seluruh wilayah di Indonesia.

Jika hilal belum tampak sore ini, maka satu Ramadhan akan jatuh lusa 3 April, namun jika hilal terlihat maka satu Ramadhan akan jatuh besok 2 April.

Sementara itu, sejumlah masjid yang ada di Kota Bengkulu hari ini mulai melakukan persiapan untuk menggelar sholat tarawih seperti gotong royong membersihkan masjid.

Meski masih menunggu keputusan dari pemerintah mengenai penetapan awal bulan Ramadhan 1443 Hijriah, sejumlah masjid yang ada di Kota Bengkulu mulai melakukan persiapan untuk menggelar sholat tarawih pertama.

Persiapan yang dilakukan seperti gotong royong membersihkan masjid yang sudah dilakukan sejak pagi agar nantinya jemaah yang akan melaksanakan sholat tarawih dapat khusuk beribadah.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/275979/kementerian-agama-akan-gelar-sidang-isbat-penentuan-1-ramadhan-1443-hijriah

Dianjurkan