Penjual Terpaksa Perkecil Ukuran Tahu Tempe Karena Harga Kedelai Tak Kunjung Turun

  • 2 tahun yang lalu
BADUNG, KOMPAS.TV - Para pedagang sekaligus produsen tahu dan tempe di Pasar Badung memperkecil hasil cetakan agar tetap bisa memberikan harga normal dan tidak kehilangan pelanggan.

Langkah ini menyusul naiknya harga kedelai dari kisaran Rp 8.000, menjadi Rp 13.500 per kg.

Namun karena tidak menaikkan harga jual, pendapatan per hari pedagang pun menurun.

Dari sekitar Rp 200.000, menjadi maksimal Rp125.000 - Rp150.000 per hari.

"Dari pandemi sudah mulai menurun ditambah kenaikan harga kedelai sementara tidak berani naikkan harga, ukuran dikurangi," ujar pedagang dan produsen tahu, Kusman Hadi.

Baca Juga Awas! Nekat Timbun Minyak Goreng Bisa Dipenjara 5 Tahun dan Denda Rp 50 M di https://www.kompas.tv/article/263340/awas-nekat-timbun-minyak-goreng-bisa-dipenjara-5-tahun-dan-denda-rp-50-m

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/263344/penjual-terpaksa-perkecil-ukuran-tahu-tempe-karena-harga-kedelai-tak-kunjung-turun

Dianjurkan