Antisipasi Gelombang Pasang, Pinggir Pantai Steril Pengunjung

  • 2 tahun yang lalu
Jember, KompasTV Jawa Timur - Antisipasi gelombang pasang akibat gempa, Satuan Polisi Pamong Praja dan Relawan sisir pantai dari pengunjung. Ombak pesisir pantai Watu Ulo masih terpantau tinggi dan berbahaya bagi pengunjung.

Penyisiran pesisir pantai Watu Ulo di kecamatan Ambulu, Jember, Jawa Timur, jumat pagi, dilakukan oleh petugas gabungan dan relawan.

Kondisi ombak yang masih relatif terpantau tinggi, dikhawatirkan berbahaya bagi pengunjung yang mandi atau sedang berada di pinggiran pantai.

Petugas mendatangi pengunjung dan mengimbau untuk sementara menjauh dan tidak mandi di pantai.

Meski sempat mendapat sedikit penolakan, namun dengan pemahaman petugas, akhirnya pengunjung menjauh dari pesisir.

Diketahui sebelumnya, terjadi peningkatan ketinggian gelombang hingga kurang lebih 4 meter akibat gempa bermagnitudo 5,0 yang berpusat di 54 kilometer barat daya laut Jember.

Gempa juga merusak 38 rumah, dengan rincian 28 rumah rusak ringan, 9 rumah rusak sedang dan 1 rumah rusak berat dengan korban 4 orang mengalami luka luka.



#jember #jatim #gelombang #pasang #gempa #bencana #pantai #ombak #laut #tsunami

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjawatimur

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim

Artikel ini bisa dilihat di : https://jatim.kompas.tv/article/242835/antisipasi-gelombang-pasang-pinggir-pantai-steril-pengunjung

Dianjurkan