Trauma Healing Bagi Anak Anak Korban Banjir

  • 2 tahun yang lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Puluhan anak anak yang menjadi korban banjir di perumnas antang makassar sulawesi selatan diberikan trauma healing dari rumah dongeng nusantara. trauma healing dilakukan dengan mendongen dan mengajak bermain dengan boneka bona.

anak anak korban banjir yang berada di posko pengungsian masjid jabal nur diberikan trauma healing dari rumah dongeng nusantara. gerakan para pendongeng untuk kemanusiaan dilaksanakan untuk memberi dukungan psikologi bagi anak-anak yang terdampak banjir.

menurut kak heru dari rumah dongeng nusantara mengatakan anak korban banjir biasanya mengalami trauma kehilangan barang atau melihat air. para pendongeng turut memberikan edukasi melalui cerita tentang pentingnya menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah sembarangan.

perumnas antang blok 10 makassar menjadi salah satu daerah langganan banjir. di lokasi ini sebanyak 54 kepala keluarga yang terdiri dari 192 jiwa mengungsi di posko pengungsian yang berada di masjid jabal nur.


#banjirmakassar
#pascabanjir
#pendongeng

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/241692/trauma-healing-bagi-anak-anak-korban-banjir

Dianjurkan