Libur Nataru, Gerbang Tol Kalikangkung Siapkan 28 Gardu

  • 2 tahun yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Berbagai persiapan dilakukan oleh pengelola jalan tol di Jawa Tengah untuk mengatur mobilitas masyarakat saat libur Natal dan Tahun Baru.

Seperti persiapan yang dilakukan kantor Jasa Marga Gerbang Tol Kalikangkung Kota Semarang. Seluruh petugas mulai dari tim medis kesehatan, Basarnas, dinas perhubungan hingga personil TNI/Polri dicek segala persiapannya, mulai dari kondisi peralatan hingga armada yang digunakan.

Guna mengantisipasi peningkatan arus lalu lintas, pengelola jalan tol Semarang-Batang telah melakukan pemetaan kendaraan yang melalui tol Semarang-Batang. Sebanyak 11 gardu masuk yakni arah Semarang-Jakarta dan 17 gardu keluar arah Jakarta-Semarang akan dibuka untuk menghadapi libur Natal dan Tahun Baru. Khusus di Gerbang Tol Kalikangkung akan disediakan mobil reader, untuk mempercepat transaksi apabila terjadi antrean.

"Gerbang akan kami siapkan semaksimal mungkin dengan full capacity. Jadi semua gerbang ini, semua gardu-gardu ini sudah bisa difungsikan," ujar Prajudi, Dirut Jasa Marga Semarang-Batang.

Selain menyiapkan sarana dan prasarana, sistem buka tutup rest area juga akan diberlakukan jika terjadi lonjakan penumpang, guna mencegah penyebaran Covid-19. Sementara saat puncak arus mudik dan arus balik libur Natal dan Tahun Baru, diperkirakan ada sekitar 50 ribu kendaraan yang melewati tol Semarang-Batang

#liburnataru #gerbangtolkalikangkung #kotasemarang



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/241255/libur-nataru-gerbang-tol-kalikangkung-siapkan-28-gardu

Dianjurkan