Persebaya Fokus Perbaiki Kinerja Lini Belakang

  • 3 tahun yang lalu
Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Persebaya Surabaya terus mempersiapkan kekuatan terbaiknya jelang dimulainya kompetisi Liga 1 seri kedua. Salah satunya dengan menggelar latihan dengan fokus memperbaiki kinerja lini belakang.

Lini belakang tim Bajul Ijo menjadi salah satu titik lemah dan bahan evaluasi selama seri pertama Liga satu kemarin.

Latihan taktikal dan peningkatan kekuatan fisik pemain diberikan oleh tim pelatih squad Bajul Ijo.

Salah satunya memperbaiki kinerja lini belakang yang menjadi fokus latihan. Di seri pertama Liga satu kemarin, dari enam laga yang dilalui, Persebaya Surabaya kebobolan 12 gol, atau rata-rata dua gol per pertandingan.

Namun di tengah upaya memperbaiki kinerja lini belakang, Persebaya Surabaya harus kehilangan banyak pemain di posisi bek. Selain dipanggil Timnas, kondisi dua bek senior Arif Satria dan bek asal Sierra Leone, Alie Sesay masih cedera.

Persebaya Surabaya berharap, dari dua bek yang dipanggil Timnas , salah satunya yaitu Rahmat Irianto diijinkan memperkuat klub saat seri dua nanti. Persebaya Surabaya akan mengawali seri dua Liga satu yang digelar di Jawa Tengah dan Jogjakarta, melawan Persipura Jayapura tanggal 16 oktober mendatangkan.

#surabaya #jatim #persebaya #bonek #liga #pssi #persipura

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim

Artikel ini bisa dilihat di : https://jatim.kompas.tv/article/221604/persebaya-fokus-perbaiki-kinerja-lini-belakang

Dianjurkan