Kondisi Ibu Hamil yang Tidak Disarankan Berolahraga

  • 3 tahun yang lalu
Ibu hamil (bumil) dengan kondisi kesehatan tertentu dapat meninggalkan kebiasaan olahraga. Menurut Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan dr. Ivanna Theresa S., SpOG., berikut kondisi kesehatan yang membuat bumil tidak disarankan berolahraga:



Memiliki riwayat penyakit jantung

Bumil dengan kondisi Peripartum cardiomyopathy (PPCM) tidak dianjurkan berolahraga karena dapat timbulkan keluhan sesak napas dan komplikasi pada gejala lain.



Memiliki kecacatan di tangan atau kaki

Tidak disarankan berolahraga, tetapi bisa mencari alternatif olahraga lain sesuai dengan kemampuan. dr. Ivanna menyarankan bila kondisi kaki sedang sakit dan tidak bisa berjalan, bumil bisa memilih olahraga tangan.



Asma aktif

Olahraga saat asma membuat paru-paru bekerja ekstra keras dan menimbulkan kelelahan.



Gagal ginjal dan risiko penyakit berat 

Masih boleh berolahraga dengan syarat menyesuaikan bentuk olahraga berdasarkan instruksi dari dokter.



Sumber foto:

Freepik



Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id.


Kondisi Ibu Hamil yang Tidak Disarankan Berolahraga