Menarik Minat Baca, Hadir Perpustakaan di Lokasi Vaksinasi Covid-19

  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Untuk mendukung program vaksinasi pemerintah, warga perumahan Bintaro, Pondok Aren, Tangerang Selatan mengadakan vaksinasi satu dan dua untuk umum. Menarik minat baca, mobil keliling perpustakaan juga dihadirkan ke lokasi.

Sejumlah penghuni perumahan dan masyarakat umum lainnya tampak antusias memanfaatkan kehadiran mobil perpustakaan keliling yang ada di lokasi vaksinasi.

Orang tua, anak muda bahkan pelajar terlihat menikmati sejumlah bacaan yang disediakan oleh mobil perpustakaan keliling sambil menunggu giliran vaksin di perumahan Bintaro, Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Peserta vaksin mengatakan merasa senang dengan adanya kegiatan vaksin dan menghadirlkan mobil perpustakaan keliling.

Baca Juga Luhut: Perubahan Level PPKM Dipengaruhi Vaksinasi Covid-19 di https://www.kompas.tv/article/218468/luhut-perubahan-level-ppkm-dipengaruhi-vaksinasi-covid-19

Menunggu vaksin dengan membaca buku. Selain menambah wawasan serta mengajarkan kepada siapapun termasuk anak-anak melaluai minat membaca buku.

Tim Satgas Covid-19 perumahan Bintaro dan Kelurahan Pondok Aren menyiapakan 300 dosis vaksin agar tercapai kekebalan massal dalam menghadapi pandemi covid-19.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/218512/menarik-minat-baca-hadir-perpustakaan-di-lokasi-vaksinasi-covid-19