China Batasi Waktu Main Game Anak di Bawah Umur
  • 3 years ago
CHINA — Pemerintah China baru-baru ini mengeluarkan peraturan yang membatasi waktu bermain video game online bagi anak berusia di bawah 18 tahun menjadi tiga jam per minggu.


Melansir dari situs resmi National Press and Publication Administration, keputusan ini diambil untuk secara tegas mencegah anak di bawah umur terlibat dalam game online dan secara efektif melindungi kesehatan fisik serta mental mereka.


Pemberitahuan yang disampaikan pada 30 Agustus lalu itu mewajibkan pembatasan waktu yang ketat untuk memberikan layanan game online kepada anak di bawah umur.


Semua perusahaan game online hanya boleh memberikan layanan selama satu jam kepada anak di bawah umur mulai pukul 20.00 hingga 21.00 setiap hari Jumat, Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional.




SOURCES: National Press and Publication Administration, Xinhua News Agency
http://www.nppa.gov.cn/nppa/contents/719/98785.shtml
http://www.news.cn/2021-08/30/c_1127809919.htm

Recommended