Tujuh Perusahaan Asing Nyatakan Berminat Investasi ke Indonesia

  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Tujuh perusahaana multinasional menyatakan minat investasinya ke Indonesia pada tahun ini, semuanya sudah mengajukan komitmen atau janji investasinya.

Dari 7 perusahaan 3 perusahaan berasal dari Jepang yang merelokasi atau memindahkan pabriknya dari Tiongkok ke Indonesia.

Meskipun pemerintah belum merinci perusahaan sektor apa saja dan berapa nilai investasinya.

Yang pasti Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, target investasi yang dibidik pemerintah dari investor Jepang tahun ini adalah 2,6 miliar dollar Amerika Serikat atau setara Rp 37 triliun.

"Kementerian investasi mencatat bahwa 7 perusahaan multinasional telah berkomitmen masuk ke Indonesia. Diantaranya ada 3 perusahaan yang akan direlokasi dari investor Jepang ke Indonesia," kata Airlangga dalam peringatan 3 tahun berdirinya IJB.net, Selasa (10/8).

Indonesia dianggap menjadi salah satu negara yang kompetitif di banding negara ASEAN lain karena pembangunan infrastruktur yang masif.

Dianjurkan