Bantuan 30 Ton Beras Bagi Warga Terdampak Covid

  • 3 tahun yang lalu
Jember, KompasTV Jawa Timur - Pemerintah Kabupaten Jember, Jawa Timur, salurkan bantuan sosial pangan berupa beras sebanyak 30 ton. Penerima merupakan warga terdampak Covid-19 yang masuk dalam zona merah dan didistribusikan langsung oleh personel TNI, Polri, Satpol PP dan perangkat desa.

Pelaksanaan distribusi penyerahan bantuan sosial bagi warga terdampak Covid-19, ditandai dengan apel gelar pasukan di kantor Pemerintah Kabupaten Jember, Jawa timur (28/6).

Bantuan sosial pangan berupa beras sebanyak 30 ton ini, dikumpulkan dari sejumlah donatur dan bantuan dari sejumlah pihak.

Bantuan ini sebagai bentuk sinergi pemerintah kabupaten jember dengan sejumlah pengusaha dan yayasan sosial kemasyarakatan sebagai bentuk kepedulian membantu warga di tengah pandemi Covid-19.

Pelaksanaan distribusi langsung dilakukan petugas gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP dan perangkat desa yang menjadi sumber data warga terdampak Covid-19.

Petugas distribusi bantuan sosial menggunakan kendaraan roda dua sebagai bentuk percepatan dan efektivitas penyaluran bantuan sehingga tepat sasaran.

Berdasarkan data dari Satgas penanganan Covid-19, sejumlah wilayah di kecamatan Sumberjambe, Jember, Jawa Timur, masuk zona merah sebaran virus corona.

#jember #jatim #covid #bantuan #beras #bupati

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim

Dianjurkan