Cegah Klaster Covid-19, Disdik Imbau Sekolah Tak Lakukan Acara Perpisahan

  • 3 tahun yang lalu
BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Pasca pelaksanaan ujian akhir sekolah di tingkat SMP dan SD, Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin mengimbau agar pihak sekolah tidak melaksanakan acara perpisahan.

Hal tersebut dikarenakan masih terdapat sejumlah kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Banjarmasin sehingga dikhawatirkan akan ada klaster baru dari pelaksanaan kegiatan tersebut.

"Kan yang tidak kita inginkan itu ini kan hanya mengantisipasi biar tidak terjadi klaster baru sehingga kita imbau kepada sekolah untuk tidak melaksanakan perpisahan secara besar-besaran yang berkumpul dalam satu ruangan," ucap Totok Agus Daryanto.

Hingga saat ini menurut Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Totok Agus Daryanto, sekolah negeri belum ada yang melaksanakan kegiatan perpisahan secara tatap muka atau secara besar-besaran.

Namun, diakui ada beberapa sekolah swasta menggelar kegiatan perpisahan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Dianjurkan