Resmikan Pembangunan Monumen KRI Nanggala 402, KSAL Lakukan Peletakan Batu Pertama

  • 3 tahun yang lalu
SURABAYA, KOMPAS.TV - Pada Kamis 3 Juni 2021 kemarin, KSAL Laksamana Yudo Margono meresmikan pembangunan monumen KRI Nangggala 402 di Dermaga Koarmada II Surabaya, Jawa Timur.

Pembangunan monumen ini sebagai bentuk apresiasi dan mengenang gugurnya 53 ABK KRI Nanggala 402 di perairan Bali Utara pada 21 April 2021 kemarin.

Monumen kapal selam dibangun dengan luas area 842,5 meter di dalam Koarmada II, Surabaya, Jawa Timur.

Peletakan batu pertama pembangunan monument kapal selam ini dilakukan oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono.

Ia mengatakan, nantinya ukuran monument yang dibangun akan sama persis dengan ukuran dan bentuk KRI Nanggala 402.

Dianjurkan