Tempat Wisata di Puncak Bogor Dibuka, Pengunjung Harus Bawa Surat Bebas Covid-19
  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Beberapa tempat wisata di Puncak Bogor dibuka pasca Lebaran, namun pengunjung yang ingin masuk harus dilengkapi surat rapid antigen dan sertifikat vaksin.

Pengunjung dibatasi sebesar 30 persen dari kapasitas yang ada. Lokasi wisata juga akan diawasi ketat oleh satgas.

Di Bandung, Jawa Barat sejumlah tempat wisata yang dibuka pada hari pertama Idulfitri terpantau sepi pengunjung.

Salah satunya adalah Kebun Binatang Bandung. Menurut pengelola kebung binatang sepinya pengunjung dikarenakan adanya peraturan larangan mudik.

Meski demikian, pengelola kebun binatang tetap memberlakukan protokol kesehatan yang ketat bagi pengunjung yang datang.

Sementara pada masa libur Lebaran ini tingkat hunian hotel di Bali mengalami kenaikan cukup tinggi.

Salah satu manajemen hotel di kawasan Ubud, Bali melaporkan hotelnya terisi sebanyak 55 persen.

Kebijakan larangan mudik membuat pihak hotel mengubah strategi agar pemesanan kamar tidak dibatalkan.

Banyaknya wisatawan yang memanfaatkan masa libur Lebaran dan penerapan protokol kesehatan yang diterapkan pihak hotel membuat tingkat hunian atau okupansi hotel meningkat.

Dianjurkan