Puluhan Korban Diduga Arisan Lebaran Bodong di Bekasi Mengaku Dirugikan Hingga 900 Juta Rupiah!

  • 3 tahun yang lalu
BEKASI, KOMPAS.TV - Puluhan korban arisan lebaran yang diduga bodong di Bekasi, Jawa Barat, mendatangi kantor polisi, mereka mengaku dirugikan mencapai 900 juta rupiah lebih.

Puluhan warga yang menjadi korban penipuan arisan lebaran mendatangi sentra pelayanan Polsek Bekasi Timur, Kota Bekasi, Kamis (06/05) sore.

Puluhan warga ini melaporkan kasus dugaan penipuan Arisan Lebaran "Addriene" yang dikelola oleh HA, warga Jalan Kusuma Timur, Perumahan Wisma Jaya, Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi.

Sebelumnya warga sempat mendatangi rumah pemilik arisan lebaran pada Rabu (05/05) kemarin, tetapi, warga merasa kecewa karena ketua arisan menyatakan uang anggotanya telah hilang dicuri dan telah melapor dahulu ke Polres Metro Bekasi.

Kasus ini kini ditangani petugas Polsek Bekasi Timur dan, Polres Metro Bekasi Kota.

Dianjurkan