3 Akun Medsos Universitas Jember Diretas, Tangkapan Layar Terduga Pelaku Tersebar

  • 3 tahun yang lalu
JEMBER, KOMPAS.TV - Tiga akun media sosial resmi milik Universitas Jember diretas oleh orang tak dikenal sejak Minggu (18/04/2021). Namun hingga Selasa (20/04/2021), baru facebook yang bisa dipulihkan, sedangkan instagram dan twitter belum dapat diakses.

Dua akun media sosial resmi milik Universitas Jember, yakni Instagram dan Twitter belum bisa diakses mulai hari Minggu hingga Selasa, padahal media sosial itu berfungsi memberikan informasi seputar aktivitas kampus, agenda akademik dan jadwal agenda di luar akademik.

Petugas administrasi sudah mencoba mengakses, namun data yang dimasukkan tidak valid atau invalid, bahkan Unit Pelaksana Teknis Teknologi Informatika dan Komputer ikut turun tangan mereset ulang email resmi dan mengganti data yang diperlukan. Namun dua akun itu tidak dapat dipulihkan, sejumlah postingan hilang, entah dihapus atau disembunyikan oleh peretas.

Humas Universitas Jember, Rohmad Hidayat mengatakan bahwa pihak universitas jember telah berkoordinasi dengan pihak Facebook, Instagram dan Twitter serta menghubungi Dirjen Pendidikan Tinggi secara kelembagaan.

Sejumlah mahasiswa sempat mendapatkan tangkapan layar dari video terduga pelaku peretasan. Tangkapan layar didapat saat terduga pelaku live instagram pada Minggu dini hari.

Mahasiswa berharap akun medsos itu pulih kembali, karena selama kuliah daring, mereka juga mengandalkan media sosial untuk mendapatkan informasi seputar agenda akademik.



#AkunResmi #MediaSosial #UniversitasJember #Peretas #Diretas #Jember

Dianjurkan