Nama Eks Menteri ESDM Disebut Terseret Kasus Suap Samin Tan

  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - KPK bakal memanggil sejumlah saksi dalam perkara suap tersangka Samin Tan kepada Wakil Ketua Komisi VII DPR Eni Saragih.

Sebelumnya, nama Mantan Menteri ESDM Ignasius Jonan dan Anggota DPR Melchias Mekeng disebut-sebut terseret dalam kasus suap tersebut.

Juru Bicara KPK Ali Fikri memastikan KPK akan mendalami pengembangan perkara kasus suap pengurusan pemutusan kontrak Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batubara atau PKP2B antara PT Asmin Koalindo Tuhup dan Kementerian ESDM.

Ignasius Jonan diduga menerima suap sementara Melchias Mekeng masuk daftar saksi yang mangkir dari panggilan penyidik KPK.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Dianjurkan