Nasabah BRI Antre Panjang Di ATM, Ada Apa?

  • 3 tahun yang lalu
Nasabah BRI antre panjang di ATM, ada apa?

CIANJUR. KOMPAS.TV, - Antrean nasabah bank BRI kantor cabang Cianjur sudah terjadi sejak selasa pagi 6 April 2021

Warga berbondong- bondong menarik uang nya di salah satu gerai ATM karena khawatir uang tabungannya akan hilang setelah banyaknya nasabah yang melapor telah kehilangan uang di saldo rekeningnya

Sebelumnya pada senin siang sejumlah nasabah bank BRI mengrudug kantor bank BRI cabang Cianjur untuk mengadukan telah kehilangan uang tabungan disaldo rekeningnya masing masing mereka mengaku telah kehilangan uang tabungannya mulai dari empat juta rupiah hingga lima puluh juta rupiah disaldo rekening BRI

Hilangnya uang tabungan tersebut terjadi sejak hari jumat 2 april 2021

Sementara itu pihak BRI berjanji akan bertanggung jawab sepenuhnya apabila hilangnya uang nasabah ini merupakan tindak kejahatan skimming

Kasus ini masih dalam tahap investigasi pihak internal bank dan belum diketahui secara pasti apa yang menyebabkan uang nasabah secara tiba- tiba hilang dalam waktu yang berdekatan

Untuk lebih tahu berita terup date seputarJawa Barat, bisa klik link di bawah .











IG:https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube:https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter:https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook:https://www.Facebook.com/kompastvjabar/

Dianjurkan