Aplikasi Ojek Lokal Gunakan Sepeda Motor Listrik

  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Warga Salatiga, Jawa Tengah, kini punya alternatif baru bertransportasi menggunakan ojek online.

Melalui aplikasi Jegg Boy and Girl, warga bisa memesan secara daring ojek yang menggunakan sepeda motor listrik dengan tarif yang lebih murah.

Aplikasi ojek lokal bernama Jegg Boy and Girl adalah layanan ojek online yang menggunakan sepeda motor listrik untuk melayani konsumen.

Jegg Boy and Girl saat ini masih menggunakan 2 sepeda motor listrik sebagai uji coba.

Bulan depan, aplikasi ini akan memesan 10 sepeda motor listrik baru yang bekerja sama dengan PT Electric Vehicle Indonesia.

Karena tidak menggunakan bahan bakar minyak, ojek yang menggunakan sepeda motor listrik dinilai lebih ramah lingkungan dan berbiaya rendah.

Tarif yang dibebankan kepada konsumen pun menjadi lebih murah.

Jika ojek online biasa bertarif Rp 2.000 per kilometer, maka ojek sepeda motor listrik ini bertarif hanya Rp 1.000 per kilometer.

Pengelola aplikasi ojek Jegg Boy and Girl menawarkan kenyamanan dan keamanan bertransportasi, karena sepeda motor listrik lebih ringan dan suara mesinnya juga lebih halus.

Dianjurkan