Bahas Penyaluran Kredit Multifinance

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Dampak pandemi mulai terasa di sektor pembiayaan multifinance.

Pinjaman produktif yang disalurkan dari lembaga pembiayaan atau multifinance kian menyusut, di bawah Rp 150 triliun.

Hingga akhir triwulan tiga, nilainya mencapai Rp 142,3-6 triliun.

Jika dibandingkan dengan setahun lalu, kredit yang diambil oleh debitor lebih tinggi di Rp 162,1-5 triliun. Artinya turun 12,2 persen.

Bahkan piutang pembiayaan yang dikantongi oleh multifinance, adalah yang terendah sepanjang tahun ini.

Pinjaman produktif dalam hal ini, yang masuk dalam investasi dan modal kerja.

Hampir 85 persen, peruntukannya adalah kegiatan investasi. Sedangkan sisanya adalah modal kerja. Termasuk di dalamnya mobil, motor, dan alat berat atau mesin konstruksi.

Asosiasi perusahaan pembiayaan Indonesia menyebut sekitar 30 persen yang meminjam uang dari lembaga multifinance berasal dari pelaku UMKM.

Dilihat dari total sektor usaha. Debitor dari bisnis perdagangan besar dan eceran, reparasi dan perawatan mobil dan sepeda motor adalah yang paling banyak mengambil kredit dari multifinance, sebesar Rp 87,4 triliun.

Diikuti oleh sektor usaha industri pengolahan, sebesar Rp 55,3 triliun.

#LiveStreaming #BreakingNews #Kompastv

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live. Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia, yuk subscribe channel youtube Kompas TV. Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV.

Media sosial Kompas TV:
Facebook: https://www.facebook.com/KompasTV
Instagram: https://www.instagram.com/kompastv
Twitter: https://twitter.com/KompasTV
LINE: https://line.me/ti/p/@KompasTV