Sidak Pemakaian Masker, Pjs Wali Kota Banjarbaru Tegaskan Serius Terapkan Protokol Kesehatan

  • 4 tahun yang lalu
BANJARBARU, KOMPAS.TV - Penjabat sementara Wali Kota Banjarbaru, Bernhard E. Rondonuwu melakukan inspeksi mendadak dalam rangka penegakan protokol kesehatan.

Inspeksi mendadak dalam rangka penegakan protokol kesehatan di Kota Banjarbaru dilakukan di kawasan lapangan Doktor Murdjani.

Dalam sidak tersebut ditemukan beberapa pelanggaran protokol kesehatan seperti belum menggunakan masker dan masih belum diperhatikannya protocol kesehatan menjaga jarak.

Para pelanggar langsung didata oleh anggota gabungan Satpol PP kota Banjarbaru serta TNI Polri.

Penjabat sementara Wali Kota Banjarbaru Bernhard E. Rondonuwu menegaskan pihaknya ingin memastikan kepada seluruh masyarakat Kota Banjarbaru bahwa pemerintah serius dalam proses penegakan protokol covid-19.

"Jadi Kami tegaskan bahwa pemerintah Kota Banjarbaru tetap konsep pada penegakan protokol covid-19," ucap Bernhard.

Sidak serupa juga digelar di sebah tempat hiburan malam di Kawasan Jalan Trikora.

Warga yang kembali melanggar protokol kesehatan akan dikenakan sanksi sesuai dengan perwali no. 27 tahun 2020.

Dianjurkan