Usai Terpapar Covid-19, Delapan Bacalon di Kalsel Jalani Tes Kesehatan

  • 4 tahun yang lalu
BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Delapan bakal calon kepala daerah yang terpapar Covid-19 telah menjalani tes pemeriksaan kesehatan di RSUD Ulin Banjarmasin, pada Kamis (17/9/2020) pagi.

Kepada mereka terlebih dulu dilakukan rontgen toraks yang hasilnya tidak ditemukan tanda-tanda gejala Covid-19. Sehingga tidak lagi dilakukan uji swab.

Pemeriksaan pertama dilakukan kepada bakal calon independen Bupati Banjar Andin Sofyanor dan Muhamad Syarif Busthoni, Bakal Calon Wakil Bupati Tanah Bumbu, Rusli dan Bakal Calon Wakil Tanah Bumbu Independen, Zainal Arifin.

Di pemeriksaan kedua dilakukan kepada bakal calon Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin, bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru jalur independen Burhanuddin-Bahrudin, serta bakal calon independen Wakil Wali Kota Banjarmasin, Habib Muhammad Ali Al-Habsyi.

"Tidak ada swab. Karena mereka juga sudah dilakukan swab sebelumnya dan dikarantina mandiri selama 14 hari. Swab ini kan hanya mengantisipasi penyebaran Covid-19 dan tidak ada hubungannya dengan pemeriksaan kami di Pilkada," ucap Ketua Tim Dokter Pemeriksaan Kesehatan Bapaslon Pilkada Kalsel, Rudiansyah.

Sekadar diketahui, pemeriksaan kesehatan oleh tim medis meliputi kesehatan jasmani, rohani, psikologis dan bebas dari narkoba.

Sementara, hasil pemeriksaan kesehatan akan diumumkan KPU Kalsel setelah mendapat informasi resmi dari pihak rumah sakit.

Dianjurkan