Tabung Salju Pencucian Mobil Meledak 1 Orang Karyawan Tewas

  • 4 tahun yang lalu
SAMARINDA, KOMPAS.TV Polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara, meledaknya tabung salju pencucian mobil yang menewaskan 1 karyawan, senin siang.

Kejadiannya bermula saat korban bernama Candra, karyawan pencucian mobil di Jalan Panjaitan, Kota Samarinda, Kalimantan Timur hendak mengaktifkan mesin pompa salju.

Mendadak, tabung salju yang memiliki tekanan gas yang cukup besar meledak, tubuh korban terpental cukup jauh dan mengalami luka cukup serius.

Saat korban dilarikan kerumah sakit terdekat, nyawa korban tak sempat diselamatkan. Korban mengalami benturan di kepala hingga luka dan pendarahan hebat setelah terpental sejauh 25 meter.

Menurut keterangan rekan korban yang melihat kejadian, karyawan tersebut merupakan karyawan baru dan saat mengaktifkan mesin pompa terlalu terburu buru, pompa pun meledak hingga membuat korban terpental jauh. Tangan korbanpun putus akibat ledakan yang cukup keras.

Saat ini kepolisian masih menyelidiki kasus yang menewaskan karyawan pencucian mobil tersebut, sementara lokasi ini di tutup dan dipasang garis polisi.

#TabungMeledak#KaryawanTewas#PencucianMobil

Dianjurkan