Raup Untung Karena Bunga di Tengah Pandemi

  • 4 tahun yang lalu
BANDA ACEH, KOMPAS.TV- Pesanan bunga serta tanaman hias meningkat di tengah pandemi covid 19, di Banda Aceh, Minggu (12/07/2020).

Pengusaha bunga LA Garden yang berada di pango, kota Banda Aceh mengaku kebanjiran orderan. Kebun bunga, milik Sampirlan ini kerap dipenuhi oleh pembeli.

"beberapa bulan ini kami dibanjiri oleh para pembeli. Omsetnya meningkat dari biasanya hanya 10 juta perhari kini mencapai 50 juta perhari," jelas Sampirlan.

Di tengah pandem covid 19, banyak warga yang mulai menanam bunga serta tanaman hias.

Banyak cara yang dilakukan warga untuk mengisi kesibukan di tengah pendemi covid 19.

Warga kota Banda Aceh kini banyak yang berburu aneka jenis tanaman untuk di tanam disekita rumah mereka. Tren warga ini mulai dirasakan semenjak pandemi covid 19.

Tanaman hias yang banyak di buru seperti jenis tanaman berbunga seperti aglonema dan keladi. Kini tanaman ini relatif mahal di pasaran.

Selama covid 19, banyak jenis tanaman hias berbunga asal Thailand yang tidak bisa di impor sehingga tanaman bunga produksi lokal terjadi peningkatan penjualan yang fantastis.

#aceh #tanamanhias #bunga