Polisi Bagikan Sembako Untuk Vetran Perang Indonesia

  • 4 tahun yang lalu
KARAWANG, KOMPASTV - Menyambut datangnya hari ulang tahun Bhayangkara yang ke 74, polisi dari Polres Karawang Jawa Barat, minggu siang, bersama TNI melakukan bakti sosial membagikan sembako kepada para veteran.

Bakti sosial polisi di tengah pandemi virus corona,dalam rangka menyambut hari jadi Bhayangkara yang ke-74, ratusan bingkisan dibagikan kepada para veteran pahlawan pejuang kemeredekaan Republik Indonesia.

Polisi dari Polres Karawang bersama TNI dari Kodim 0604 Karawang, mengundang sebagian veteran untuk hadir dan menerima langsung sembako yang dibagikan.

polisi dan sisanya akan dibagikan ke rumah rumah veteran oleh anggota polisi dan TNI.

Pembagian bingkisan kepada veteran dilakukan di area Taman Makam Pahlawan Desa Pancawati Kecamatan Klari , Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Usai membagikan sembako puluhan personil polisi bersama TNI, melakukan bersih-bersih Taman Makam Pahlawan, serta melakukan perbaikan fasilitas Taman Makam Pahlawan seperti pengecatan pagar dan tembok pembatas makam serta tiang bendera.

Pasalnya ada banyak bagian fasilitas Taman Makam Pahlawan yang mulai rusak dan kusam.

Bakti sosial dalam rangka memperingati hari Bhayangakara ke-74 ini sebagai wujud terima kasih Polri kepada para pahlawan pejuang kemerdekaan Republik Indonesia baik yang sudah meninggal maupun yang hingga masih dalam kondisi sehat.